Langsung ke konten utama

Nge-blog Semakin Menyenangkan

Dalam hal-hal tertentu, manusia selalu butuh sesuatu yang baru. Ibarat barang elektronik dan handphone, sesuatu yang baru dan inovatif menimbulkan ketertarikan dan meningkatkan minat pasar. Tak terkecuali kalau kita nge-blog.

Ketika saya menemukan fitur baru yang menarik yang bisa dikembangkan, minat saya nge-blog pun bangkit lagi, apalagi dunia teknologi informasi memang selalu berkembang saat-saat sekarang ini. Mungkin saja pada awal kemunculannya (sekitar tahun 90-an), situs penyedia blog tidak begitu banyak menyediakan fitur-fitur yang bisa dimanfaatkan para blogger. Sekarang, berbagai fitur telah begitu banyak disajikan, sehingga bisa kita gunakan sebagai pemanis tampilan blog kita, memberi kita kebebasan berkreasi yang lebih luas.

Fitur-fitur yang ada di blogger.com misalnya. Dari segi tampilan atau template blog, banyak pilihan yang disediakan. Wajar karena manusia memiliki selera yang berbeda-beda. Kita bisa memilih mulai dari template yang sederhana, sampai dengan template yang bisa kita modifikasi, seperti jumlah dan posisi widget, ukuran layout blog, gambar latar belakang, jenis dan warna tulisan, dan lain-lain. Semua itu bisa kita modifikasi melalui menu ‘Rancangan’.

Pada umumnya sekarang ini, situs penyedia layanan blog juga menyediakan pengaturan untuk penulisan halaman statis di blog kita. Tak terkecuali blogger.com, wordpress.com, serta penyedia layanan blog Indonesia seperti blogdetik.com dan dagdigdug.com. Halaman statis berguna untuk posting atau tulisan yang ingin kita tampilkan secara penuh di satu halaman khusus.

Beberapa situs penyedia layanan blog juga telah menyediakan opsi tampilan mobile untuk blog kita apabila kita ingin membuka blog kita lewat handphone, sehingga jumlah byte-nya lebih kecil dan lebih mudah loading di hp. Segmen pembaca blog kita jadi lebih luas. Bukan hanya pemakai internet yang menggunakan desktop, tapi juga pemakai mobile internet.

Tentu saja, content atau isi postingan blog adalah hal yang sangat penting. Bukanlah blog namanya kalau tak memiliki content. Boleh saja kita berkreasi memperindah tampilan blog kita, tapi content adalah hal utama yang mesti kita perhatikan. Nilai suatu blog sangat bergantung pada content-nya, terutama dari sisi SEO, walau tak dapat dipungkiri tampilan blog adalah daya tarik awal bagi pembaca ketika mengunjungi blog kita.

Komentar

Anonim mengatakan…
bener banget sob, apalagi saya yang setiap hari browsing dan ngeblog pakai handphone, tampilan mobile jadi sajian paling enak, weheeee..... Kayak makanan aja pake istilah sajian....
Salam sukses untuk mas Rian.....
ianz mengatakan…
@tuanmudakalsel, yups... salam sukses juga buat tuanmudakalsel.......
Mr. Bara mengatakan…
Yang penting jangan sampe lupa waktu aja ya... :p
ianz mengatakan…
@lynda ayu, oke deh kalo gitu.. :)
Gunawank mengatakan…
Dengan ngeblog bisa menyalurkan bakat/hobi nulis, ceritera, puisi, cuap2 atau bentuk kreasi lainnya. Lebih dari itu....jadi banyak teman.

Terima kasih telah berkunjung di http://gunawank.wordpress.com/2011/04/16/tips-cara-mengatasi-email-penipuan-atau-scam/
ianz mengatakan…
@gunawank, setuju sob.... banyak manfaat yg bisa kita dapat dr ngeblog...
sama2 sob.... thanks jg udah berkunjung balik.....
rana mengatakan…
Cara biar blog ane tampil simpel di mobile kaya di blog ente gimana, Sob ..?

Pulsa sering tekor neh, padahal buat buka blog doang ..
ianz mengatakan…
@RaNa ^_^, ada penambahan kode html sob, agar bisa otomatis tampilan mobile di hp. saya dapat dr searching di internet,tp udah lupa alamat situsnya. tapi kalau mau melihat tampilan mobile utk blogspot,tambahkan aja ?m=1 di belakang alamat blog kita.contohnya rianpunyablog.blogspot.com/?m=1

Postingan populer dari blog ini

Membuat Blog Versi Mobile

Perkembangan teknologi yang sudah semakin pesat akhir-akhir ini telah semakin memanjakan para pemakainya, tak terkecuali teknologi internet. Akses internet yang dulunya sangat mahal sekarang menjadi lebih murah. Warung internet sudah menyebar ke mana-mana seperti virus. Bahkan mengakses internet sekarang dipermudah dengan adanya handphone yang menyediakan layanan akses internet secara mobile. Namun mengakses internet melalui hp memiliki kelemahan tersendiri

Sejarah dan Asal Muasal Sistem Kekerabatan Matrilineal Minangkabau

Sebagai orang minang, ada pertanyaan yang muncul di dalam diri saya. Minangkabau dikenal dg sistem kekerabatan matrilinealnya, mengambil garis keturunan berdasarkan garis keturunan ibu. Seperti yang kita tahu, ini menjadi keunikan tersendiri, mengingat para 'tetangganya' tidak ada yang memiliki sistem kekerabatan seperti itu. Kenapa hal itu bisa terjadi? Kenapa berbeda sekali dengan rumpun melayu lainnya di Sumatera?

Dilema Smartphone

Ada dua hal yang sering jadi pertimbangan saya ketika ingin membeli sebuah handphone, yang pertama ukuran, yang kedua daya tahan baterai. Kedua-keduanya sangat sulit disatukan ketika saya ingin membeli smartphone. Kita sama-sama tahu kalau smartphone memiliki kemampuan yang luar biasa karena fitur-fitur dan aplikasi-aplikasi yang disediakan, antara lain aplikasi menonton video online, media sosial, instant messenger (whatsapp, telegram, line dll). Pada intinya aplikasi-aplikasi tersebut termasuk aplikasi yang paling sering menguras baterai. Smartphone jaman sekarang sudah banyak yang memiliki layar berukuran di atas 5 inchi. Bahkan yang paling banyak (mungkin paling laku) adalah yang berukuran di atas 6 inchi. Dulu smartphone berukuran 5 sampai 7 inchi sering diistilahkan sebagai phablet (gabungan antara phone dan tablet). Beberapa produsen smartphone dulu juga akan mengeluarkan seri smartphone berukuran phablet, tapi tak sedikit juga mengeluarkan seri smartphone di ukuran layar 5 in...